Kepala BNN Budi Waseso (Fhoto Diambil Via Internet) |
Jakarta, BANGUNPIAMAN.COM----Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Komjen Pol Budi Waseso menyatakan BNN bersama Komisi Pemilihan Umum (KPU) belum membuat secara tertulis memorandum of understanding (MoU) terkait kerja sama menjelang Pilkada serentak pada 2017 mendatang.
“MoU secara tertulis belum. Nanti akan kita tindak lanjuti. Namun secara lisan kemarin KPU mau libatkan BNN,” kata Budi Waseso, Selasa (12/4).
Waseso mengatakan jika MoU secara tertulis sudah ada, tujuannya untuk melakukan pemeriksaan kepada seluruh calon kepala daerah.
“Jadi nanti ada pemeriksaan lengkap dari BNN. Bukan hanya urine saja tapi termasuk darah dan rambut. Hal ini dilakukan supaya tidak ada lagi kejadian seperti kepala daerah yang lalu,” Ucap dia.
Dalam hal tersebut Budi Waseso menegaskan pihaknya tidak memiliki kewenangan, jika nanti ada calon kepala daerah yang sudah positif terindikasi narkoba. “Seluruh wilayah nanti kita tes. Kalau sudah terkontaminasi kita rekomendasi ke KPU. Namun nanti semua keputusannya terserah KPU,” tutupnya.
Sumber: Merdeka.Com
Mohon Berkomentar Dengan Bahasa Yang Sopan. Terima Kasih