Politisi Perempuan Fitri Dewi Deswati |
PARIAMAN---Politisi perempuan Kota Pariaman Fitri Dewi Deswati mendukung langkah Walikota Pariaman Genius Umar menjadi calon Wakil Gubernur Sumatera Barat pada Pilgub Sumatera Barat 2020.
Genius Umar dikabarkan bakal berpasangan dengan Kapolda Sumatera Barat, Irjen Pol Fakhrizal yang maju melalui jalur perseorangan atau independen.
"Genius Umar layak jadi wagub, sangat tepat Pak Fakhrizal memilih pasangan. Perpaduan pemimpin yang tegas dan wagub yang memahami birokrasi," ujarnya.
Dewi mengaku pernah menyarankan Genius Umar maju di Pilgub berpasangan dengan Fakhrizal. Saran tersebut ia sampaikan saat bertemu Genius Umar di DPRD Kota Pariaman pada awal Oktober 2019 silam.
"Saya sudah sampaikan langsung ke Genius waktu itu. Saat itu Pak Genius menolak, tapi alhamdulillah saat diminta pak Kapolda, beliau siap," ulasnya.
Dewi juga menyatakan siap mendukung penuh pasangan Fakhrizal - Genius Umar. Ia memberikan singkatan nama pasangan ini, Fakhrizal - Genius yang berarti Fakrhizal Cerdas.
Menurut mantan calon Walikota Pariaman tahun 2018 ini, majunya Genius di pilgub menguntungkan bagi Kota Pariaman. Dengan adanya Genius di pemerintahan Sumatera Barat, pembangunan Kota Pariaman maksimal.
Walikota Pariaman Genius Umar akan meminta izin warga Kota Pariaman untuk menjadi Wakil Gubernur Sumatera Barat, mendampingi Kapolda Sumatera Irjen Fakhrizal.
"Saya tanya ke masyarakat Pariaman dulu karena sekarang saya milik masyarakat Pariaman. Saya rasa posisi sebagai Walikota atau dengan posisi lain, upaya memajukan Kota Pariaman tetap dilakukan," ujarnya di Pariaman, Rabu (20/11).
Genius mengatakan kabar dirinya mendampingi Irjen Pol Fakhrizal pada Pilgub Sumatera Barat penuh kejutan.
Ia mengetahui kabar tersebut langsung dari Irjen Pol Fakhrizal saat rakor forkopimda se Indonesia di Bogor Rabu pekan lalu.
"Saya juga kaget Pak Kapolda ketemu saya dan mengenalkan ke Pak Gubernur, ini calon Wakil Gubernur saya. Saya kaget, gak bisa manggeleng, gak bisa mengangguk. Pencalonan telah disiapkan Pak Kapolda," tukasnya (Nd)