Koordinator Sekretariat Bawaslu Padang Pariaman Anton Wira Tanjung Melantik 17 Kasek Panwascam se Padang Pariaman. Fhoto : Wis |
PADANG---Koordinator Sekretariat Bawaslu Padang Pariaman Anton Wira Tanjung, Selasa (14/01/2020) resmi mengukuhkan 17 Kepala Sekretariat Panwaslu Kecamatan se Kabupaten Padang Pariaman, di Kyriad Hotel Bumi Minang, Padang.
Pengukuhan tersebut juga dihadiri Ketua Bawaslu Sumbar Surya Efitrimen, Kepala Sekretariat Karnalis Kamaruddin dan Ketua Bawaslu Anton Ishaq, Ketua Panwaslu Kecamatan se Padang Pariaman serta PUMK.
Anton yang kini menjadi Kabag Humas Pemkab Padang Pariaman berharap, Kepala Sekretariat yang resmi dilantik diharapkan untuk bisa memfasilitasi kinerja Panwascam dalam melakukan tugas-tugasnya pengawasan untuk pemilihan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Tahun 2020.
Menurut Anton, pada tahun ini seluruh anggota Panwascam se Padang Pariaman sudah diasuransikan melalui BPJS Ketenagakerjaan. Jaminan kesehatam ini diberikan untuk memberikan rasa aman.
Anton juga meminta kepada seluruh jajaran Panwascam untuk mempublikasikan seluruh kegiatan pengawasan baik itu melalui media sosial maupun melalui media sosial baik itu FB, Instagram dan Twitter.
" Bangunlah branding dan image Bawaslu sebagai lembaga yang terinformatif dan sebagai lembaga terpercaya dalam mengawasi pemilu di Republik Indonesia ini," ulasnya.
Sedangkan Ketua Bawaslu Padang Pariaman Anton Ishaq mengucapkan selamat kepada Kepala Sekretariat Panwascam se Kabupaten Padang Pariaman yang baru saja dilantik oleh Koordinator Sekretariat Anton Wira Tanjung.
" Diakhir pengabdian Anton Wira Tanjung di Bawaslu Padang Pariaman masih menyempatkan bersama kita bersama melantik Kepala Sekretariat Panwascam Padang Pariaman," ulas Anton.
Pada kesempatan tersebut Anton Ishaq menceritakan kerja kerasnya selama ini. Anton masuk Bawaslu saat itu Bawaslu ibarat kapal pecah dan hampir karam.
" Alhamdulilah kerja keras Anton Wira Tanjung akhirnya Bawaslu Padang Pariaman berubah menjadi lembaga yang cukup diperhitungkan di tingkat Sumatera Barat, " ulasnya. (Wis)