Bupati Padang Pariaman Ali Mukhni. Fhoto : Dok. Humas dan Protokol Padang Pariaman |
PARITMALINTANG---Bupati Padang Pariaman Ali Mukhni minta Kepada seluruh kepala OPD kreatif untuk menggenjot sumber-sumber Pendapatan Asli Daerah (PAD).
Penegasan tersebut diungkapkan Bupati Ali Mukhni, Senin (17/02/2020), ketika memimpin Rapat Evaluasi dan Capaian Realisasi PAD Padang Pariaman, di ruang rapat Sekda.
Menurut Bupati, banyak sumber-sumber pendapatan daerah yang bisa digali untuk meningkatkan PAD. Baik itu pajak tower, pajak BPHTB, IMB
Bupati juga menginstruksikan kepada OPD DPMPTSP, BKPD dan Satpol-PP untuk bersinergi, dalam mengenjot Pendapat Asli Daerah ( PAD).
Banyak sumber sumber PAD yang pelu digarab secara maksimal seperti galian C untuk pembangunan jalan tol Padang Pariaman- Pekanbaru senilai 90 triliun. Tambang2 galian C lainnya perlu dicermati secara serius.
" Saya tegaskan lagi potensi potensi PAD seperti pajak restoran, perizinan, pajak air tanah, pajak papan reklame, Pajak Bumi Bangunan, harus di awasi secara intensif, " ulas Bupati dua priode itu.
Rapat tersebut dihadiri Sekretaris Daerah Jonpriandi, Kepala BPKD Rudi Rahmat, serta Kepal OPD terkait.
(rel/awt)