PARIAMAN---Pemerintah Kota Pariaman melalui Pemerintah Kelurahan Jati Hilir, terima tambahan wakaf 2 kavling tanah lagi untuk pembangunan mushalla yang terletak di RT. 08 Kelurahan Jati Hilir Kecamatan Pariaman Tengah Kota Pariaman.
Wakaf berupa tanah tersebut adalah milik Hj. Karnizar (86 tahun) yang tidak lain adalah bibi dari Wakil Walikota Pariaman Mardison Mahyuddin dengan tambahan tanah 187 M2, dan atas nama Hj. Rushe Rina yang merupakan saudara dari Mardison Mahyuddin seluas 188 M2.
Hj. Karnizar, Hj. Rushe Rina didampingi saudara-saudaranya serahkan sertifikat tanah tersebut kepada Pemerintah Kota Pariaman yang dalam hal tersebut diterima Lurah Jati Hilir Bakri, disaksikan Wawako Pariaman Mardison Mahyuddin dan Camat Pariaman Tengah Ferry Ferdian di Kantor Lurah Jati Hilir, Jumat Siang (17/7/2020)
Dalam kesempatan tersebut, Wawako Pariaman, Mardison Mahyuddin mengatakan bahwa Kami atas nama Pemerintah Kota Pariaman mengucapkan terima kasih Ibu Hj. Karnizar dan Hj. Rushe Rina dengan niat tulus dan ikhlas dengan menyerahkan sebidang tanah yang dipergunakan untuk pembangunan mushalla.
“ Kami juga berharap kepada lurah, camat dan seluruh masyarakat untuk segera melaksanakan pembangunan mushalla yang akan dipergunakan masyarakat sekitar dan bermanfaat sehingga apa yang beliau lakukan ini tentunya menjadi amal ibadah disisiNya,"ulasnya.
Sementara Lurah Jati Hilir, Bakri mengatakan bahwa hari ini Ibu Hj. Karnizar dan Ibu Hj. Rushe Rina menyerakahkan sertifikat tanah untuk pembangunan mushalla untuk kali yang keduanya.
“ Keinginan dari pihak keluarga untuk pembangunan mushalla ini segera dibangun, kami tentunya juga berusaha untuk segera mungkin membentuk panitia dalam pembangunan mushalla ini sehingga bisa dipergunakan masyarakat sekitar kelurahan Jati hilir untuk beribadah,"ujarnya.
Sementara itu, salah satu pemilik tanah Hj. Rushe Rina mengungkapkan bahwa tanah yang diserahakan sebelumnya diserahkan orang tua saya Ibu Hj. Karnizar sebidang tanah sesuai dengan sertifikat dan saya juga menyerahkan sebidang tanah dengan lokasi yang berdekatan.
“ Tentunya penyerahan sebidang tanah ini, kami dari keluarga dengan niat tulus dan ikhlas sehingga dipergunakan untuk pembangunan mushalla," ungkapnya.
Tujuan diberikan sebidang tanah ini agar dipergunakan untuk pembangunan mushalla dan beribadah sehingga masyarakat Kota Pariaman khususnya masyarakat yang berada di Kelurahan Jati Hilir,
“ Dengan harapan tanah yang kami hibahkan ini segera dibangun oleh Pemko Pariaman dan masyarakat bisa melaksanakan ibadah di mushalla yang akan dibangun ini, “pungkasnya mengakhiri. (Rel/Harsy)