PATAMUAN---Bupati Padang Pariaman Suhatri Bur bersama rombongan, Senin (03/05/2021) malam mengunjungi Surau Sungkai di Korong Kabun Pondok Duo Utara Nagari Tandikek Selatan Kecamatan Patamuan.
Turut mendampingi Bupati Suhatri Bur, Ketua Tim Penggerak PKK Padang Pariaman Ny.Yusrita Suhatri Bur Anwar Plt.Kadisdik dan Kebudayaan Padang Pariaman, Syahriwal Kepala Dinas Sosial dan Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak.
Kemudian dr. Aspinuddin Kepala DPPKB, Kadisduk Capil M.Fadli, Rudi Rafelnadi Rilis Kadis Dinas Penanaman Modal dan Perindustrian, Rifki Monrizal Kabag Hukum.
Juga turut mendampingi Mulyadi Plt Kabag Perekonomian, Armen Rangkuti Kepala BPSDM, Inspektur Hendra Aswara, Anton Wira Tanjung Kabag Humas dan Protokol, Kadis Kesehatan Yutiardi Rivai, Camat Patamuan Imran Rafi'i, Walinagari Tandikek Selatan Maryono, Bhabinsa Tandikek Selatan.
Dalam sambutannya Bupati Suhatri Bur menyampaikan tujuan dari kunjungan Tim Ramadhan khusus ini untuk menampung aspirasi masyarakat.
Kemudian yang tidak kalah pentingnya adalah menjalin tali silaturahmi serta menyampaikan informasi pembangunan Padang Pariaman yang tengah dilaksanakan Pemerintah.
Pada malam Ramadhan penuh berkah ini Bupati Suhatri Bur juga mengajak masyarakat untuk memanfaatkan bulan penuh berkah dengan mengisi kegiatan positif untuk menambah amalan di bulan ramadhan ini diantaranya melalui tadarus dengan memperbanyak membaca Al Qur'an serta memperbanyak berinfak.
Pada kesempatan itu Bupati Suhatri Bur tidak bosan-bosannya mengingatkan untuk untuk selalu memperhatikan protokol kesehatan karena kasus covid-19 akhir-akhir ini semakin meningkat.
" Pakailah masker dan sering-seringlah cuci tangan kalau sudah melakukan aktivitas," ulas Suhatri Bur.
Tokoh Masyarakat Nagari Tandikek Selatan Drs.Ali Idris Menyampaikan Sambutan. Fhoto : Darwisman |
Sebelumnya, tokoh masyarakat Nagari Tandikek Selatan Ali Idris mengatakan, merupakan rahmat bagi warga nagari Tandikek Selatan karena Bupati Padang Pariaman Suhatri Bur memilih Surau Sungkai ini sebagai kunjungan tim ramadhan khusus Bupati Padang Pariaman.
" Atas nama masyarakat Tandikek Selatan diucapkan terima kasih kepada Bupati Suhatri Bur yang telah bersedia menemui masyarakatnya. Ini menandakan Bupati kita Bapak Suhatri Bur begitu memperhatikan kecamatan Patamuan," ulasnya.
Kunjungan Tim Safari Ramadhan Khusus diakhiri dengan penyerahan bantuan dari Pemerintah Kabupaten Padang Pariaman berupa uang pembangunan senilai Rp. 5 juta dan seperangkat Al Qur'an. (Wis)
Mohon Berkomentar Dengan Bahasa Yang Sopan. Terima Kasih