Wakil Walikota Mengecek Proyek Padat Karya Program KOTAKU di Desa Rawang |
PARIAMAN---Wakil Walikota Pariaman Mardison Mahyuddin melihat langsung pekerjaan program nasional Padat Karya Program Kota Tanpa Kumuh (KOTAKU) atau Cash For Work (CFW) di desa Rawang Kecamatan Pariaman Tengah, Jum'at (21/05/2021)
" Alhamdulillah salah satunya contoh di Desa Rawang kita liat pekerjaan luar biasa begitu masyarakat kompak, masyarakatnya bersatu dalam rangka bagaimana program ini bisa transaksi secara Paripurna secara profesional dan tentu tuntas sesuai dengan jadwal yang ditentukan," kata Wawako Mardison Mahyuddin.
" Alhamdulillah kami lihat pelaksanaan kegiatan ini sudah hampir 60% begitu juga dengan anggaranya sudah hampir 20% dan insya Allah mungkin tahap keduanya insya Allah akan bisa terealisasi bulan ini dan kita yakin masyarakat akan memacu pembangunan ini dengan baik," ulasnya.
Tujuannya, sebut Mardison, adalah bagaimana pembangunan renranse ini akan menghindari dari berbagai macam hal pertama mengaliri untuk kegiatan-kegiatan sawah dan sebagainya, setelah itu menghindari banjir.
Wawako Mardison menghimbau kepada masyarakat kiranya rernase yang cukup bagus ini untuk dipelihara, diawasi melalui barakai.
Pemerintah desa melalui kepala desa diminta untuk mengawasi sampah tolong jangan sampai kita buang di tempat lokasi yang sudah cukup luar biasa pembangunan ini, kalau sama-sama menjaga insyaallah banjir tidak ada di kota Pariaman ini khusus nya desa Rawang ini.
"Sesuai dengan apa yang telah kita ketahui bersama kita dalam kondisi pandemi covid 19 kita yakin masyarakat di sisi ekonomi agak melemah, ini program nasional tujuannya adalah bagaimana masyarakat kita bisa kita berdayakan dengan jiwa gotong-royong, karena memang jiwa gotong-royong kita orang Minang ini dari dulunya," pinta Mardison
Pemerintah menumbuhkembangkan kembali sehingga dengan bergotong-royong bersama dengan memberikan berbentuk swadaya kepada masyarakat. Hal tentu akan meningkatkan kegotoroyongan tersebut. Tujuan pemerintah agar kiranya akan bersatu masyarakat tangguh untuk menghindari penyakit covid 19 ini.
Kedepan kita memperbaiki semuanya, semuanya adalah merupakan program kita Alhamdulillah program pemerintah kota walikota dan wakil walikota.
" Dan saya bersama dengan Bapak walikota program yang kita lahirkan ketengah-tengah masyarakat untuk Kesejahteraan adalah hampir 90% visi dan misi kami terlaksana," ulasnya.
Untuk jamban dan WC bagi masyarakat ini juga dalam program nasional yang insya Allah juga akan kita lahirkan kiranya seluruh jamban, seluruh WC dan lain sebagainya untuk rumah tangga insyaallah akan dilisasikan dan kami perjuangkan anggara melalui pusat karena memang anggaran Kota Pariaman tidak mencukupi.
Sementara itu kepala desa Rawang Sukri Heriadi Can mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Pusat, Pemerintah Provinsi dan Pemerintah Kota Pariaman yang telah menunjuk Desa Rawang Padat Karya Program Kota Tanpa Kumuh (KOTAKU) tahun 2021.
" Dengan adanya program padat karya ini sangat besar manfaatnya bagi masyarakat karena terbantu dengan kondisi covid 19 saat ini," ulasnya. ( Harsy Warsilah)
Mohon Berkomentar Dengan Bahasa Yang Sopan. Terima Kasih