PADANG,--Wali Kota Pariaman, Genius Umar, mengikuti pertemuan langsung dengan Menteri Pendayagunan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN RB) RI, Azwar Anas, pada unjungan kerjanya ke Provinsi Sumatera Barat, bertempat di Auditorium Gubernur Sumatera Barat, Kota Padang, Senin (27/9).
Pada pertemuan yang dihadiri pejabat Kementerian PAN RB, mulai dari Dirjen, Deputi, Asdep, dan Gubernur, Bupati/Walikota se Sumbar, juga dilaksanakan pertemuan sekaligus mendengarkan arahan Men PAN RB, untuk "Mempercepat Transformasi ASN dan Reformasi Birokrasi untuk Kesejahteraan Masyarakat", kepada Perangkat Daerah lingkup Pemerintah Provinsi Sumatera Barat serta Pemerintah Kabupaten/Kota se-Sumatera Barat.
"Sesuai arahan dari bapak Presiden, Joko Widodo, dalam mempercepat layan publik dan Reformasi Birokrasi saat ini, kita harus bertindak cepat, dan memberikan dampak yang nyata kepada masyarakat," ucap Azwar Anas.
Mantan Bupati Banyuwangi 2 periode ini juga menceritakan bagaimana pengalamanya selama menjabat dalam memimpin daerah, untuk mencapai pelayanan publik yang melayani dan Reformasi Birokrasi yang berbasis hasil atau kinerja.
"Semua itu juga tergantung bagaimana Leadership dari Kepala Daerahnya, serta dalam bekerja kita harus BerAKHLAK (Berorientasi pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal dan Kolaboratif), dalam menuju Transformasi Digital," ungkapnya.
Azwar Anas yang melakukan Kunjungan Kerja pertamanya ke Sumatera Barat, pasca dilantiknya beliau menjadi Menteri PAN dan RB RI pada 7 September 2022 kemaren, juga menuturkan betapa pentingnya Transformasi Digital saat ini, dimana Digitalisasi sudah tidak terbendung lagi, bagaimana saat ini orang telah beralih ke digitalisasi seperti Medsos yang menjadi acuan dan referensi, ulasnya.
"Karena itu, kita sebagai Pemerintah, harus terus berbenah dan berinovasi, kalau tidak kita imbangi dengan kemajuan teknologi dan keinginan masyarakat, kita akan tertinggal, sehingga kedepan Pelayanan publik dan Reformasi Birokrasi, juga mengarah kesana," tutupnya.
Sementara itu, Wali Kota Pariaman, Genius Umar mengatakan bahwa pihaknya sepakat dengan Men PAN RB, dalam menyikapi Pelayanan Publik dan Reformasi Birokrasi kearah yang lebih baik.
"Kita sedang menuju Pelayanan Publik dan Reformasi Birokrasi yang melayani, hal ini telah kita terapkan di Kota Pariaman, dan ini terlihat dengan capaian SAKIP Kota Pariaman yang setiap tahun semakin baik," ujarnya.
Lebih lanjut, Genius Umar menuturkan bahwa, SAKIP Kota Pariaman terus kita benahi dan kita tingkatkan, yang saat ini berada di nilai B untuk mencapai A, caranya tentu dengan mengubah mindset dari ASN dalam bekerja, dari mental yang menghabiskan anggaran menjadi mental memberi manfaat dari hasil kerja yang dilakukan.
“Sementara Reformasi Birokrasi (RB) Kota Pariaman, kita sedang menuju untuk mencapai nilai A, dimana instansi pemerintah dapat memimpin perubahan dalam mewujudkan pemerintahan berorientasi hasil, karena pengukuran kinerja telah dilakukan sampai ke level terendah, sehingga budaya melayani dan penilaian ASN berbasis output kinerja, telah menjadi acuan kita untuk para ASN dan Non ASN Kota Pariaman," tukasnya.
Genius berharap seluruh elemen birokrasi, harus berfokus pada program prioritas dan berorientasi pada penumbuhan ekonomi yang inklusif, dengan proses investasi yang mudah dan cepat, serta pelayanan publik yang ekselen, yang kedepan akan berbasis digital, sehingga memudahkan masyarakat dalam mengakses pelayanan publik, katanya mengakhiri. (R/Harsy)
Mohon Berkomentar Dengan Bahasa Yang Sopan. Terima Kasih