PARIAMAN,-Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pariaman menggelar "Ngopilu" ( ngobrol Pemilu) Sosialisasi bersama wartawan di cafe Dualafun Jati Hilir Kota Pariaman, malam Jum'at (8/12/2023).
Sejak dilantik sebagai komisioner KPU per tanggal 30 Oktober 2023 kemarin di Jakarta, 5 komisioner KPU Pariaman periode 2023-2028 antara lain : Ketua, Ali Unan (Divisi Keuangan, Umum dan Logistik), Junaldi Ismail (Divisi Hukum), Afriwaty Zen (Divisi Perencanaan Data dan Informasi), Dharma Syoergana Putra (Divisi Teknis Penyelenggaraan Pemilu) dan Fitra Yandi (Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan SDM), mengadakan Ngopilu bersama sejumlah wartawan.
Ketua KPU Ali Unan mengatakan, kegiatan yang diberi judul Ngopilu (ngobrol pemilu) ini sudah jauh hari diagendakan, namun baru terealisasi hari ini, Kegiatan yang dilakukan selain dari bagian sosialisasi dan bersilaturahmi bersama wartawan.
“Sebelumnya kami mohon maaf kepada rekan-rekan wartawan semua, karena sejak kami dilantik tanggal 30 Oktober kemarin, besoknya tanggal 31 Oktober kami langsung tancap gas karena jadwal kita menghadapi pemilu serentak itu sudah tersusun, sehingga baru sekarang kita bisa mengadakan kopi magrib, biasanya kan yang ada itu coffee morning,” kata Ali Unan.
Acara yang berlangsung cair penuh keakraban ini dimulai selepas Maghrib hingga selesai pukul 22.00 Wib. Sejumlah isu yang dilempar rekan-rekan media menambah akrab suasana dengan wajah baru komisioner KPU Pariaman.
Namun dalam sosialisasi ini, Ketua KPU Pariaman menyampaikan, dalam waktu dekat ini, KPU Kota Pariaman tengah mempersiapkan proses penerimaan anggota KPPS yang akan dibuka mulai tanggal 11 Desember 2023 hingga 20 Desember 2023.
Ali Unan menjelaskan, penerimaan anggota KPPS tahun pemilu kali ini, KPU Pariaman membuka kuota penerimaan sebanyak 2023 petugas KPPS. “Jadi kami butuh 2023 petugas KPPS yang tersebar dalam 289 TPS se-Kota Pariaman. Per TPS-nya itu ada 7 petugas KPPS,” ulas Ali Unan.
Selain itu, ia juga meminta partisipasi rekan-rekan media dalam menyampaikan sosialisasi kepada masyarakat pemilih, agar pemilu serentak yang dihelat 2024 mendatang berjalan sukses sesuai target dan perencanaan. (**/Harsy)
Mohon Berkomentar Dengan Bahasa Yang Sopan. Terima Kasih