Usulan Sekolah Rakyat, Wali Kota Pariaman Yota Balad Diterima Mensos Saifulah Yusuf

0

 

Wali Kota Pariaman Yota Balad bersama Mentri Sosial Saifulah Yusuf. Dok.Kominfo

PARIAMAN,- Usulkan Sekolah Rakyat (SR) di Kota Pariaman, Wali Kota Pariaman Yota Balad Temui Menteri Sosial RI Saifullah Yusuf, di ruang rapat Gedung Sekjen Kementerian Sosial RI, Jalan Salemba Raya No. 28, Jakarta Pusat, Provinsi DKI Jakarta, Senin (21/4/2025).


Rombongan Wali Kota Pariaman ini, didampingi tim persiapan pembangunan Sekolah Rakyat Kota Pariaman, diterima langsung oleh Mentri Sosial, Saifullah Yusuf dan Wakil Menteri Sosial Agus Jabo Priyono, serta Sekretaris Jenderal Kementerian Sosial  Robben Rico dan beberapa kepala daerah yang bersamaan hadir.


Dalam kesempatan tersebut Yota Balad menegaskan komitmen untuk bergerak cepat merealisasikan Sekolah Rakyat yang diperuntukkan untuk anak anak dari keluarga miskin. 


Hal ini sejalan dengan visi dan misi pemerintahan Balad-Mulyadi, yang secara tegas memastikan bahwa memutus rantai kemiskinan melalui pendidikan yang berkualitas, menjadi strtaegi dalam pembangunan Kota Pariaman kedepan.


“Dalam visi dan misi serta program  unggulan kami Balad-Mulyadi, sangat konsen terhadap Pendidikan dan peningkatan Sumber Daya Manusia, sehingga dengan adanya program pak Prabowo Sekolah Rakyat ini, sejalan dengan apa yang kami impikan,” ungkapnya. (**/R/Harsy)


Posting Komentar

0Komentar

Mohon Berkomentar Dengan Bahasa Yang Sopan. Terima Kasih

Posting Komentar (0)

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !
To Top